Anggrek dendrobium merupakan jenis anggrek cukup mudah perawatannya serta termasuk ke dalam jenis anggrek yang paling sering berbunga (mudah untuk dibungakan). Jenis anggrek ini mampu berbunga hingga lebih dari 2 tangkai dalam sekali berbunga. Sehingga anggrek dendrobium menjadi primadona dikalangan pecinta tanaman anggrek.
Namun untuk menghasilkan bunga-bunga yang indah, anggrek dendrobium tentunya memerlukan perawatan yang baik. Dan tidak hanya anggrek dendrobium saja, semua jenis anggrek sebenarnya memerlukan perawatan yang baik agar cepat berbunga. Berikut adalah beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam merawat anggrek dendrobium:
Namun untuk menghasilkan bunga-bunga yang indah, anggrek dendrobium tentunya memerlukan perawatan yang baik. Dan tidak hanya anggrek dendrobium saja, semua jenis anggrek sebenarnya memerlukan perawatan yang baik agar cepat berbunga. Berikut adalah beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam merawat anggrek dendrobium:
- Semua jenis anggrek sangat cocok di udara yang cukup terkena matahari, begitu juga dengan anggrek dendrobium. Namun kebutuhan cahaya matahari untuk jenis anggrek dendrobium ini jauh lebih besar ketimbang jenis anggrek lainnya. yaitu sekitar 50 – 60%, maka dari itu diperlukan naungan paranet. Sedangkan untuk temperatur 28 – 32 derajat Celcius dan kelembaban 50% merupakan suhu yang tepat untuk anggrek dendrobium.
- Anggrek dendrobium lebih menyukai ruangan yang memiliki aliran udara yang bagus (terbuka). Namun bila tidak memungkin dan anggrek dendrobium harus ditempatkan pada ruang tertutup, maka pemberian kipas angin (penyedot udara) sangat diperlukan agar anggrek dendrobium tetap dalam kondisi yang cukup udara.
- Untuk memenuhi kebutuhan air, Anda dapat melakukan penyiraman dengan porsi 2 kali sehari dengan waktu terbaik penyiraman adalah pada pukul 08.00 WIB dan pukul 16.00 WIB. Namun jika kondisi cuaca sedang hujan, penyiraman cukup dilakukan 1 kali sehari sekitar pukul 15.00 WIB. Bila Anda ingin membedakan anggrek dendrobium yang sudah menerima cukup air dengan yang kurang, Anda bisa melihat perbedaanya sendiri, yakni dengan cara melihat kondisi batangnya. Jika batang anggrek dendrobium terlihat kokoh dan padat itu artinya anggrek sudah cukup menerima air, dan sebaliknya jika batang terlihat kisut/mengerut, maka bisa dipastikan anggrek dendrobium masih kekurangan air..
- Agar anggrek dendrobium terhindar dari serangan serangga atau penyakit, maka pemberian insektisida dan fungisida sangat diperlukan. Pemberian insektisida dan fungisida dalam diberikan dengan dosis 1 minggu sekali dengan waktu penyemprotan terbaik pada sore hari sekitar pukul 16.00 WIB.
- Jika Anda ingin melihat pertumbuhan anggrek dendrobium yang lebih baik, pemupukan dapat dilakukan setiap dua minggu sekali, dengan pupuk yang mengandung unsur Nitrogen (N), Phospor (P) dan Kalium (K). NPK yang akan diberikan, dilarutkan dengan air dan disemprotkan disekitaran akar-akar anggrek dendrobium.